![]() |
Indahnya menggoda. Src: dokumen pribadi |
Saturday, September 30, 2023
Sarang burung besi.
Thursday, September 28, 2023
Monday, September 25, 2023
Rajam hati
Friday, September 22, 2023
Friday, September 15, 2023
tanpa tendensi
sudah seharusnya segala senyum adalah sebuah keikhlasan. bukan karena adanya paksaan atau terselubung niat lain. terulas bahagia tanpa takut akan hari esok. begitu nyala semangatnya hingga segala keluh dunia terpendam sendiri, seluruh masalah terhadapi cukup dengan diri. begitu sumringah atas apa yang terjadi. terkunci pada suatu gedung hingga menyusuri dingin musim dingin dengan sungging senyum sepanjang pedestrian terlalui.
si poni dengan cengir kuda. begitu bisa dia bawa suasana. tak perlu satupun manusia tau hatinya seperti apa. hanya yang ia butuhkan tempat untuk berbahagia. untuk sendiri. untuk membersamai dirinya. karena dia sadar, segala yang ia lakukan hanya untuk dirinya kini. bukan untuk lain apalagi mengenai orang lain. tak pernah bertendensi, tak pernah mengharap kembali. biar, biar saja dia bahagia dengan dirinya saja. cukup segala memori disimpan, tanpa satupun mengintip dan terbuka hati.
mantranya hanya satu, 'sedikit lagi..'
--
menangislah, kan kau juga manusia. mana ada yang bisa berlarut-larut berpura-pura sempurna...
Tuesday, September 12, 2023
Thursday, September 7, 2023
Terlalu banyak surprise hari ini. Akupun bingung harus memulai cerita darimana. Aku bahagia, tapi ntah bagaimana dengan masa depan. Khawatir tentu ada, tapi mengena aku yang terbiasa dengan hal menyebalkan, kukira aku akan tetap bisa selamat. Tapi sudahlah, tak perlu banyak berpikir. Aku percaya saja semua akan baik-baik saja.
Satu lagi, tak perlulah semua ucap manusia didengar apalagi dimasukkan ke dalam qalbu. Melelahkan...
Wednesday, September 6, 2023
Semakin banyak alasan, semakin jelas terlihat. Aku sudah tidak mau lagi direndahkan apalagi dipikir tidak mampu. Sudah cukup aku merasakah hal itu, dan mungkin tak akan kujelaskan satu persatu. Cukuplah bicara sekali dua. Bila tak dipercaya lalu buat apa memaksa. Bila dibenci adalah sebuah kepastian, tak perlu berusaha bersolek agar terlihat cantik dan disukai.
Karena pada akhirnya yang menyukai tak akan meninggalkan. Yang menghormati akan tetap menempatkan diri.
Aku menunggu waktu tak bertemu denganmu.
--